Gurl's Translate

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Monday, January 13, 2014

Banyak wanita yang merasa tidak nyaman dengan bentuk tubuh yang gemuk atau cenderung besar. Jika anda memiliki bentuk tubuh seperti ini, jangan buru-buru berkecil hati. Dengan sedikit tips dan teknik dalam memadukan baju wanita, anda tetap bisa tampil menarik selama bekerja.


Tips paling umum yang biasa dipraktekkan oleh wanita yang berbadan gemuk adalah dengan mengenakan baju wanita yang berwarna gelap. Busana yang berwarna gelap cenderung menyamarkan bentuk tubuh sehingga membuat tubuh anda terlihat lebih langsing. Selain itu, pemilihan busana yang pas pada tubuh juga bisa dilakukan untuk menyamarkan bentuk tubuh.



Salah satu teknik yang digunakan untuk menyamarkan bentuk tubuh adalah dengan memberikan kesan lebih tinggi. Maka anda bisa menggunakan sepatu berhak tinggi di tempat kerja. Rok selutut juga bisa anda pilih jika ingin terlihat lebih langsing

Banyak wanita yang berfikir bahwa tubuh tinggi kurus adalah bentuk badan paling ideal. Namun anda tetap harus memperhatikan pilihan baju karena jika salah, anda tidak akan terlihat menarik. Tips memilih baju wanita dengan tubuh yang kurus tinggi adalah menghindari pakaian yang terlalu ketat. Pakaian yang ketat tidak akan membuat anda terlihat menarik namun malah akan membuat anda terlihat semakin ceking. Kerah dengan model V-neck juga harus dihindari karena akan membuat tonjolan tulang menjadi semakin kelas dan anda kelihatan semakin kurus.


Untuk menyikapi tubuh kurus, anda bisa mengikuti beberapa tips seperti memakai blazer dengan bahan rajutan untuk menambah volume tubuh anda. pemilihan bawahan juga harus anda perhatikan, jika ingin memakai celana. Pilihlah celana yang pas di kaki serta tidak terlalu ketat.



Jika anda ingin menggunakan rok, pilihlah rok dengan warna cerah yang akan memberikan kesan penuh pada tubuh anda. Rok yang bermotif besar juga bisa anda pilih untuk menghindari kesan terlalu ceking. Jenis rok yang sebaiknya dihindari adalah rok berwarna gelap, berbahan tipis, bermotif vertical, rok yang terlalu longgar, serta rok yang terlalu ketat. Anda bisa juga menggunakan syal atau kalung yang agak besar untuk membuat tubuh anda menjadi sedikit lebih berisi.

Kebanyakan wanita memiliki massa tulang dan otot yang lebih kecil dibandingkan dengan pria, oleh karena itu banyak wanita yang memiliki tubuh mungil, terutama bagi mereka yang asli keturunan Indonesia. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan ketika memilih busana kerja untuk si tubuh mungil ini, yang pertama adalah memilih baju wanita untuk kerja yang sesuai dengan ukuran tubuh. Baju wanita yang terlalu besar dan panjang hingga ke lutut akan membuat tubuh anda terkesan tenggelam. Untuk itu, pilihlah baju atasan yang panjangnya tidak melebihi pinggul anda. Pemakaian baju dengan warna senada antara atasan dan bawahan juga harus diperhatikan karena warna yang senada akan memberikan kesan lebih tinggi. untuk member kesan lebih tinggi, anda juga bisa melengkapinya dengan atasan V-neck atau atasan dengan motif garis-garis vertical.





Tips selanjutnya adalah menghindari pemakaian baju wanita yang berwarna gelap karena akan membuat tubuh anda terlihat semakin kecil. Gunakan saja atasan dengan warna-warna cerah atau lembut. Detail pada baju seperti kerut, keriput, atau lipit dapat memberikan kesan penuh pada tubuh mungil anda.



Jika anda memutuskan untuk memakai rok, usahakan agar jangan memakai rok yang bermodel lebar dan panjang. Rok model ini akan menengelamkan tubuh mungil anda. pilihlah rok dengan ukuran standar atau rok mini selutut. Pemilihan ikat pinggang juga harus diperhatikan, ikat pinggang besar dan lebar memang sedang menjadi trend, namun jika anda memiliki tubuh yang mungil, maka ikat pinggang ini akan membuat dandanan anda terlihat aneh dan tidak proporsional.

Berbusana untuk membuat Anda lebih tinggi bervariasi dari penciptaan ilusi optik melalui bentuk fisik. Jika Anda ingin terlihat lebih tinggi ikuti caranya berikut ini:

1. Kenakan sepatu berhak tinggi
Tambahkan satu inci tinggi dengan mengenakan sepasang sepatu hak. Pilihlah sepasanga sepatu stiletto kaku agar kaki terlihat lebih ramping.

2. Kenakan celana berpinggang tinggi
Ciptakan ilusi siluet tinggi dengan memakai celana berpingan tinggi. Celana pendek berpinggang tinggi dan rok besar juga akan membuat kaki terlihat lebih ramping.

3. Kenakan pakaian berwarna monokrom
Terlalu banyak warna pada pakaian akan membuat Anda terlihat lebih pendek. Atur gaya busana dalam satu warna dengan mengenakan pakaian berwarna monokromd an bertekstur.

4. Jangan dikancing
Lebih baik blazer, jaket dan cardigan tidak dikancingkan untuk menciptakan garis-garis vertikal.

5. Kenakan atasan v-neck
Akan membantu leher terlihat lebih jenjang. Padukan bersama sepasanga celana berpinggang tinggi untuk tampilan chic dan stylish.

6. Kenakan kalung panjang
Kalung panjang berbandul tipis dan datar akan menciptakan garis vertikal di mata.


Tidak banyak wanita yang suka dengan rambut keriting miliknya. Hal itu karena rambut yang tidak lurus tersebut sulit diatur dan ditata. Rambut ikal dan keriting memang sering merepotkan. Anda harus sering meluruskan atau memblow rambut agar rambut tidak terlihat mengembang. Ada cara praktis membuat rambut ikal Anda lebih bervariasi. Berikut tips mudah untuk menata rambut keriting.

1. Kuncir Dua
Belah dua rambut Anda, lalu kuncir bagian kiri dan kanan secara bergantian dengan menggunakan karet. Tarik setengah inci ke bawah menggunakan jari Anda agar rambut sedikit mengempis. Bisa ditambahkan pita sebagai hiasan rambut. Dengan begini, Anda akan tampil lebih feminin.

2. Tarik Poni Ke Belakang
Tarik poni ke belakang. Berikan sedikit volume di bagian atas dengan menyasak beberapa helai rambut. Kemudian, jepit rambut di bagian tengah untuk merapikan helai yang telah tersasak. Biarkan sebagian rambut bawah terurai bebas agar menampilkan pesona keriting yang mengesankan.

3. Rambut Hippie
Usapkan vitamin rambut agar mahkota Anda terlihat lebih berkilau Biarkan rambut terurai bebas. Belahlah rambut menyamping atau tengah, lalu tambahkan ikat kepala (headband) untuk membuat kesan hippie.

4. Keriting ala Sarah Jessica Parker
Gaya rambut yang bergelombang memberikan efek seksi. Untuk mendapatkan gaya rambut ala Sarah Jessica Parker itu adalah, kepang rambut Anda dan diamkan beberapa jam atau semalaman. Anda akan mendapatkan gelombang seindah gaya rambut pemain ‘Sex and The City’ itu.

5. Kuncir Kuda
Ikat tinggi rambut Anda dengan karet. Biarkan rambut yang terikat jatuh seperti ekor kuda. Keriting Anda akan terlihat menarik dengan tata rambut ini.

6. Rambut Menyamping
Uraikan semua rambut ke kanan atau kiri saja sesuai dengan style Anda. Ambil beberapa penjepit rambut, lalu letakan di antara helai rambut bagian belakang supaya rambut yang terurai di depan tetap pada satu bagian.


Penuaan dini tidak hanya terjadi pada kulit saja. Tubuh secara keseluruhan pun bisa mengalami yang namanya penuaan. Proses ini memang alami dan merupakan bagian dari lingkarang kehidupan. Tapi tentunya Anda ingin ketika sudah mencapai usia senja, kulit masih elastis, wajah masih segar, tubuh sehat dan bugar serta daya ingat masih kuat. Cara mendapatkannya dengan melakukan enam kebiasaan sehat berikut ini.

1. Hindari Paparan Sinar Matahari Terlalu Sering & Lama

Terkena paparan sinar matahari terlalu sering dan lama bisa mengakibatkan kanker kulit dan menimbulkan tanda-tanda penuaan seperti noda kecoklatan dan kerutan. Agar kulit sehat dan tampak muda lebih lama, hindari berada di bawah sinar matahari terlalu lama dan selalu gunakan sunscreen. Kenakan juga topi dan kacamata hitam untuk melindungi mata dari sinar UV.

2. Diet Sehat

Seiring bertambahnya usia, tubuh semakin rentan terkena gangguan kesehatan. Jadi salah satu strategi agar sehat lebih lama adalah mengonsumsi variasi makanan sehat yang rendah lemak, kaya serat, sumber vitamin, mineral dan antioksidan. Menurut konsultan diet Cathy Pearson, diet sehat bisa meningkatkan tingkat energi, kesehatan mental, menjaga tubuh dari infeksi serta mengurangi risiko kesehatan yang banyak dialami di usia senja.

3. Minum Air yang Cukup

Jumlah asupan air yang Anda butuhkan tergantung dari beberapa faktor. Misalnya usia, gender dan tingkat aktivitas fisik. Semakin tua usia, risiko mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan meningkat. Oleh sebab itu, penting untuk menjaga kecukupan air dalam tubuh sejak usia muda. Menurut Cathy, pria dan wanita berusia 19 tahun ke atas disarankan untuk minum 11-15 cangkir cairan dalam sehari. Cairan juga bisa didapatkan dari sayur, buah, sup dan jus.

4. Tidak Merokok

Tidak ada hal yang positif dari merokok. Zat-zat berbahaya yang terkandung dalam sebatang rokok tidak hanya merusak organ dalam Anda tapi juga tampilan fisik dari luar. Kebiasaan buruk ini bisa membuat kulit kusam, banyak kerutan, dan kompleksi wajah yang tidak sehat. Menurut para pakar dari Simplyantiaging.com, “Merokok menghambat peredaran darah dan menghalangi oksigen serta nutrisi menuju kulit.”

5. Banyak Tertawa

Menurut sejumlah riset, tertawa punya banyak manfaat positif bagi kesehatan fisik maupun mental. Tawa yang lepas dan tidak dibuat-buat akan melepaskan ketegangan dan stres, membuat otot-otot lebih relaks selama 45 menit setelahnya. Tertawa meningkatkan daya tahan tubuh, menurunkan hormon stres sekaligus meningkatkan sel-sel imunitas dan antibodi untuk melawan infeksi. Semua itu memperkuat ketahanan Anda terhadap penyakit.

6. Konsumsi Makanan Penambah Daya Ingat

Suplemen yang mengandung Gingko Biloba atau makanan seperti ginseng, diklaim bisa membantu menajamkan daya ingat. Nutrisi lainnya yang bisa meningkatkan memori adalah karbohidrat kompleks yang terdapat pada barley, omega-3 dan vitamin D. Konsumsi makanan ini secara rutin untuk mempertahankan daya ingat yang kuat sampai tua.


Riasan yang mudah luntur jadi masalah utama yang selalu dihadapi wanita dengan kulit berminyak. Tentu tidak ada wanita yang ingin terlihat kusam karena salah mengaplikasikan make-up.

Oleh karena itu, pemilik kulit berminyak harus selalu merapikan riasan yang luntur. Namun cara tersebut seringkali terasa merepotkan, apalagi jika Anda tidak punya waktu banyak untuk berdandan.

Sebenarnya, ada beberapa cara yang bisa Anda terapkan untuk membuat riasan wajah Anda tahan lebih lama. Berikut tips riasan wajah yang tepat untuk kulit wajah berminyak.

Bersihkan wajah
Hal pertama yang harus dilakukan adalah membiasakan diri membersihkan wajah sebelum menggunakan make-up. Cuci wajah dengan pembersih wajah yang mengandung scrub, untuk membantu membersihkan wajah Anda dari sel kulit mati.

Gunakan toner
Sebelum mulai mengaplikasikan make-up, gunakan toner bebas alkohol pada kulit wajah Anda. Lakukan hal tersebut lima menit setelah membersihkan wajah. Hal ini dilakukan, untuk membantu menyerap kelebihan minyak tanpa menyebabkan pengelupasan kulit.

Gunakan pelembab berbasis air
Saat menggunakan pelembab wajah, pastikan pelembab yang Anda pakai merupakan pelembab yang berbasis air dan bebas minyak. Gunanya agar wajah tetap lembab dan riasan tahan lama, namun tidak menambah kandungan minyak pada wajah.

Campur alas bedak dengan pelembab
Sama dengan pelembab wajah, alas bedak yang Anda gunakan juga harus bebas minyak. Untuk hasil yang terbaik, Anda bisa mencampurnya dengan sedikit pelembab dan oleskan pada wajah dengan bantuan ujung jari.

Bedak tabur
Setelah menggunakan alas bedak, tunggu selama lima hingga sepuluh menit sebelum menggunakan bedak. Pilih bedak tabur agar warna kulit lebih merata. Fokuskan penggunaan bedak pada bagian yang berminyak, seperti area ‘T’ yaitu dahi, hidung dan dagu.

Siapkan kertas minyak
Dari pada Anda bersusah payah untuk merapikan riasan, sebaiknya bawa kertas minyak kemana pun Anda pergi. Dengan menggunakan kertas minyak, Anda bisa menyingkirkan minyak berlebih dari wajah tanpa harus merusak riasan.

Proses pertumbuhan rambut berbeda pada setiap orang. Normalnya rambut tumbuh sepanjang satu sampai tiga inci setiap bulannya. Meski demikian kita masih bisa memaksimalkan pertumbuhannya. Pada sebagian besar perempuan, stres yang dialami bisa menghambat pertumbuhan rambut atau rambut patah. Meski begitu ada cara-cara yang bisa dilakukan untuk mempercepat pertumbuhan rambut.
Berikut beberapa cara untuk membantu menstimulasi rambut supaya tumbuh lebih cepat.
Potong berkala
Bagaimana mau panjang jika memotongnya terus? Ternyata cara ini cukup ampuh untuk membuat rambut bertumbuh dan kuat. Memotong rambut di bagian ujung akan membuat rambut tumbuh lebih cepat dan kuat. Ini dilakukan karena saat rambut bertumbuh di bagian ujungnya merupakan bagian rambut yang sudah mati dan tidak lagi sehat jadi ada baiknya dipotong.

Beri protein rambut
Ada beberapa makanan yang sebenarnya juga dapat mendorong produksi rambut. Seperti konsumsi telur, daging, dan produk susu. Hal ini karena rambut mengandung keratin yang didorong oleh amino acid. Jadi dengan mengkonsumsi protein yang memproduksi amino acid akan membuat rambut lebih cepat tumbuh dan sekaligus kuat.

Pijatan
Pijatan di kulit kepala akan menstimulasi asupan darah pada folikel rambut, memberinya nutrisi dan memacu rambut bertumbuh. Perawatan mingguan dengan lima menit hingga 40 menit pijatan di kepala cukup membantu.

Lindungi kulit kepala dari energi panas
Saat mengaplikasikan blowdry, pelurusan, atau pengeritingan, ada rambut yang terkena energi panas. Agar rambut benar-benar tumbuh sehat, kurangi paparan panas dari alat-alat tersebut.

Rutin memakai conditioner
Pemakaian rutin conditioner akan membantu rambut yang tumbuh berkilau dan indah.

Hindari cuci rambut setiap hari
Keramas setiap hari akan menyingkirkan minyak alami rambut yang berguna untuk bertumbuhnya rambut lebih cepat


Ketiak yang berbulu, tak hanya dapat mengganggu penampilan tapi juga bisa menebarkan aroma yang tidak sedap. Maka dari itu, perempuan zaman sekarang rutin melakukan waxing atau sugaring, yakni teknik mencukur bulu di seluruh bagian tubuh termasuk ketiak. Tetapi, jika ingin memperoleh hasil yang maksimal hanya bisa diperoleh lewat perawatan di salon dan memakan waktu.

Akhirnya banyak perempuan yang memilih menggunakan alat cukur, karena lebih praktis dan terbilang murah. Tetapi jangan asal cukur, Anda harus tahu triknya untuk mencegah terjadinya iritasi dan kulit ketiak yang menghitam.Berikut beberapa aturan mencukur bulu ketiak yang benar.

Awali dengan scrubbing
Sebelum memulai proses pencukuran, sangat disarankan untuk mengawalinya dengan scrubbing, tujuannya untuk mengangkat sel kulit mati sekaligus membersihkan area ketiak. Tetapi lakukan scrubbing sehari sebelum Anda mencukur bulu ketiak untuk melindungi kulit dari terjadinya iritasi dan rasa perih.

Pastikan ketiak dalam kondisi lembab
Saat kondisi kulit ketiak lembab, bulu-bulu yang tumbuh di sekitarnya bersifat lebih lembut sehingga mudah untuk dibersihkan. Maka lakukanlah setelah mandi, sebab saat itu kulit ketiak masih terjaga kelembabannya.

Waktu mencukur paling tepat adalah malam hari
Saat malam hari hari, kulit kita melakukan proses regenerasi, sehingga pemulihan setelah bulu dicukur lebih cepat dan maksimal. Usai mencukur jangan lupa untuk mengaplikasikan baby oil atau losion dengan formula yang ringan serta lembut, tujuannya agar kulit ketiak lebih rileks.

Sebaiknya gunakan alat cukur sekali pakai
Jangan menggunakan pisau cukur setelah lima kali pemakaian, disarankan memilih pisau cukur yang sekali penggunaan. Lagi-lagi untuk menjaga agar kulit tidak terpapar iritasi dan mencegah terjadinya bulu ketiak yang tumbuh ke dalam.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...