Banyaknya pilihan perawatan gigi seperti pasta gigi, gel, mouthwash, strip, perawatan profesional, membuat Anda sulit untuk tahu mana metode pemutihan gigi yang tepat. Jangan bingung, lakukan saja hal-hal sederhana untuk meningkatkan kilauan dalam senyum bak mutiara.
1. Kenali dahulu masalah gigi
Tidak semua noda di gigi disebabkan hal yang sama. Setiap noda harusnya diperlakukan berbeda dan tidak ada satu cara pemutihan gigi yang bisa mengatasi semuanya. Bicarakan dengan dokter gigi tentang sejarah medis gigi Anda dan kebiasaan makan dan minum sebelum Anda memutuskan menjalani jenis perawatan gigi.
2. Gunakan pasta gigi pemutih
Meski untuk memutihkan, pasta gigi pemutih biasanya tidak mengandung zat pemutih. Oleh karena itu, menggunakannya merupaka cara paling simpel mendapatkan senyum putih cemerlang. Pasta gigi jenis ini hanya akan meningkatkan warna gigi ke satu tahap.
3. Ke dokter gigi untuk mendapatkan hasil cepat
Dengan mengeluarkan anggaran lebih, Anda dapat mengunjungi dokter gigi Anda dan segera dengan senyum yang terlihat lebih putih, bahkan hanya dalam waktu 1 jam. Rahasianya, perawatan yang dilakukan oleh para profesional. Biasanya, metode ini dilakukan dengan menerapkan zat pemutih langsung ke gigi lalu dipapatkan panas, cahaya, atau bahkan laser. Ingat, jangan lakukan ini di tempat sembarangan, pastikan kunjungi dokter gigi profesional.
4. Hindari penyalahgunaan strip pemutih
Terlalu sering menggunakan gel atau strip pemutih dapat menyebabkan gigi menjadi ultrasensitif yang bisa menyebabkan rasa nyeri saat memakan makanan tertentu, apalagi yang bersuhu panas atau dingin. Pastikan membatasi penggunaan strip sesuai dengan petunjuk pada kemasan.
5. Hindari minuman berwarna atau makanan asam
Tidak peduli jenis perawatan gigi yang dipilih, ada beberapa panduan Anda harus mematuhi untuk mempertahankan senyum cerah Anda. Pertama, ketika minum apa pun selain air, seperti teh atau kopi, gunakan sedotan. Ini membatasi gigi terpapar noda. Kedua, makanan asam seperti dari jeruk untuk memastikan enamel gigi tetap kuat.
0 comments:
Post a Comment