Gurl's Translate

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Tuesday, September 17, 2013


Raja Ampat adalah pecahan Kabupaten Sorong, sejak 2003. Kabupaten berpenduduk 31.000 jiwa ini memiliki 610 pulau (hanya 35 pulau yang dihuni) dengan luas wilayah sekitar 46.000 km2, namun hanya 6.000 km2 berupa daratan, 40.000 km2 lagi lautan.Raja Ampat Merupakan ekspedisi bawah laut terbesar di dunia dan merupakan salah satu dari 10 perairan terbaik untuk diving site di seluruh dunia. Bahkan, mungkin juga diakui sebagai nomor satu untuk kelengkapan flora dan fauna bawah air pada saat ini.

Sepertinya tidak berlebihan bila Raja Ampat disebut sebagai "surga untuk para penyelam". Letak geografis kepulauan Raja Ampat yang berada di pusat segitiga terumbu karang dunia membuat perairan Raja Ampat kaya akan keanekaragaman hayati bawah laut. Dengan suhu air laut rata-rata 22 o -30o Celsius, perairan Raja Ampat memiliki kekayaan 603 jenis terumbu karang keras. Jumlah ini yang merupakan 75% dari jumlah jenisterumbu karang yang ada di dunia. Selain ikan, di perairan laut di kepulauan Raja Ampat terdapat pula 60 jenis udang karang, 699 jenis hewan lunak (jenis moluska) yang terdiri atas 530 siput-siputan (Gastropoda), 159 kerangkerangan (bivalva), 2 Scaphopoda, 5 cumi-cumian (Cephalopoda), dan 3 Chiton. 

Bulan Oktober atau November adalah saat yang tepat untuk mengunjungi Raja Ampat karena lautnya tenang dan sempurna untuk menyelam dan foto. Jangan lupa membawa kamera bawah laut atau pembungkus kamera khusus anti air. Gunakan keterampilan fotografi bawah laut Anda karena mengambil foto di bawah laut tidaklah mudah tetapi juga sebuah penyesalan apabila dilewatkan.


Banyak lokasi indah yang sulit dijangkau, hanya bisa dicapai dengan kapal-kapal sewaan. Itulah salah satunya yang membuat biaya ke Raja Ampat cukup mahal. Tapi, sebenarnya wisata ke Raja Ampat bisa tak terlalu mahal jika kita tahu triknya dan menyiapkan diri jauh sebelumnya. Komponen biaya paling mahal adalah pesawat.

Dari Jakarta ongkos pesawat Sorong (pulang-pergi) mencapai Rp 5 juta lebih. Dari Pelabuhan Sorong Anda bisa naik kapal cepat ke Pelabuhan Maisai. Ongkosnya Rp 120 ribu. Ada juga paket tur dari Sorong ke lokasi-lokasi wisata di RajaAmpat. Dari Pelabuhan bisa naik ojek ke Waisai. Ongkosnya sekitar Rp 50 ribu, tergantung nego. Di sebuah cottage di Pulau Masuar harga kamar paling murah Rp 1,5 juta per malam.

Dari Pelabuhan Wasai menuju ke lokasi-lokasi wisata bisa menyewa kapal atau boat. Tempat diving yang paling dekat dari Waisai adalah Waiwo. Di Waiwo bisa menyewa alat snorkeling Rp 50 ribu. Bisa juga diving dengan harga paket Rp 550 ribu. Ikon Raja Ampat adalah Wayag. Lokasinya paling jauh. Sekitar tiga jam perjalanan. Sewa kapal sekitar Rp 10 juta hingga Rp 12 juta. Tapi, jika tak bisa ke Wayag, cukup ke Teluk Kabui. Panoramanya tak kalah indah. Jaraknya lebih dekat dari Waisai, sekitar 30 menit perjalanan kapal. Sewa kapal sekitar Rp 1,5 juta.

Keindahan yang alami, seolah benar-benar tidak tersentuh telah menjadi daya tarik utama di sini. Selami pengalaman bawah laut Indonesia yang mencengangkan. inilah surga keanekaragaman hayati laut tropis terkaya di dunia saat ini.

Categories: ,


0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...